Mahasiswa semester 7 kelas reguler pagi pada hari Jumat (02/11/18) kemarin telah melaksanakan sebuah kegiatan pelatihan bagi mahasiswa semester 3 yaitu Pelatihan penggunaan aplikasi editing grafis diam yaitu Sparkol Videoscribe. Hal yang menjadi latar belakang terselenggaranya sebuah pelatihan ini menurut Aditya Rahman, salah satu panitia penyeleggara kegiatan ini adalah merupakan salah satu dari penilaian ujian tengah semester dari matakuliah pengembangan pendidikan dan latihan yang diampu oleh Ibu Umi Fatonah, M.Pd.

Pelatihan ini dihadiri oleh 16 mahasiswa semester 3 kelas reguler pagi dan dibuka secara resmi oleh ketua pelaksana, Muji Setia Nugroho serta hadir pula ketua program studi teknologi pendidikan, Bapak Septy Achyanadia, M.Pd. serta beberapa dosen program studi teknologi pendidikan, yaitu Ibu Umi Fatonah, M.Pd. dan Ibu Maemunah, M.Pd. Alasan pemilihan aplikasi sparkol videoscribe pada pelatihan ini adalah karena terdapat kesamaan dengan matakuliah pengembangan media proyeksi diam yang diampu oleh Bapak Afif Ahmad Wiranata, M.Pd. yang diajarkan kepada mahasiswa semester 3.

Menurut saudara Rahadian, sebagai salah satu mentor pelatihan ini diharapkan mahasiswa mampu untuk mengembangkan media pembelajaran yang kreatif, inovatif, variatif dan interaktif dengan efektif dan efisien.

Bagi yang ingin mengunduh presentasi pelatihan dapat menggunakan link dibawah:

Link unduh


0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *